Rakerwil BEM SI Jawa Timur 2013

Kali ini saya akan membahas hasil Rakerwil Jatim BEM SI yang saya ikuti hari ini di Politeknik Negeri Malang yang saya ikuti hari ini. Rakerwil Jatim bertujuan untuk menentukan ekskalasi pergerakan di masing-masing wilayah untuk melaksanakan hasil Munas BEM SI lalu. Dalam Rakerwil Jatim ini bukan hanya sebagai ajang pemaparan hasil Munas BEM SI saja yang meliputi isu-isu nasional, tetapi juga membahas isu-isu regional Jawa Timur. Rakerwil Jatim kali ini dihadiri oleh EM UB sebagai Koordinator Wilayah Jawa Timur tahun ini, BEM Polinema, BEM Unair, BEM ITS, BEM STKIP Madura, dan BEM Raden Rahmat. UB sendiri mengirimkan 8 delegasi dalam Rakerwil Jatim, yaitu Presiden Mas Rizky, Menko Eksternal, Menteri dan Sekretaris Menteri Kebijakan Publik Mas Reza dan Mbak Tasya, dan 4 Staff Kementrian Kebijakan Publik Ria, Erick, Zaid, dan Radhingga.

Dalam Rakerwil Jatim dibagi menjadi 4 komisi siding sesuai hasil Munas BEM SI, yaitu Bidang Energi, Korupsi, Pendidikan, dan Ekonomi, yang masing-masingnya membahas isu nasional dan isu regional Jawa Timur yang akan dikaji dalam setahun ini. Bukan hanya mengkaji, tetapi juga memberi langkah kongkrit tindakan apa yang akan dilakukan dalam mencapai goal di tiap fokusan isu Rakerwil Jatim. Hasil bahasan untuk bidang Energi adalah berupa fokusan Nasionalisasi Aset (Blok SIAK dan Blok Mahakam), dan juga terkait Regulasi Moratorium IUP, UU Migas, serta Tarif Dasar Listrik. Untuk bidang korupsi isu fokusannya antara lain adalah Kasus Hambalang dan Century. Di bidang pendidikan, fokusan isu yaitu Uang Kuliah Tunggal, serta UU PT yang tetap dikawal dan menunggu hasil dari Judicial Review oleh Mahkamah Konstitusi. Dan Bidang Ekonomi memfokuskan isu pada Standar Upah Minimum, Pembatasan Dana Kampanye, serta UU Penanaman Modal Asing. Selain isu nasional dalam 4 bidang tersebut, dalam Rakerwil Jatim juga membahas isu regional yang akan dijadikan agenda tahun ini. Fokusan isu tersebut yaitu Pengawalan Pemilihan Gubernur, Kasus Lapindo, Teluk Lamong, dan Kekerasan terhadap aktivis. Selain fokusan isu, tadi juga sudah disepakati untuk timeline langkah kongkrit yang akan dimulai pada April ini.

Jadi buat teman-teman yang mempunyai passionate di salah satu isu yang sudah dipaparkan tadi, sangat boleh sekali untuk memberikan masukan serta bahasan diskusi bersama. Semoga apa yang telah dihasilkan dari Rakerwil Jatim hari ini bukan sekedar retorika bebas belaka tetapi juga aksi nyata dari Jawa Timur untuk Indonesia. Terima kasih atas jamuan BEM Polteknik Negeri Malang, dan semoga dari Rakerwil Jatim ini dapat mengokohkan langkah bersama kita.

diadopsi dari chipstory.com/li/67501

Comments

Popular posts from this blog

Jayeng Kusuma Kridha

Istilah jawanya,"TITENANA!!!"

"Thank you": The Secret to Our Success!